Marginalisasi Perempuan dalam Wacana Berita Kasus Video Asusila Nonkonsensual Artis Rebecca Klopper di Detik.Com

  • Meyra Widya Pangestika Universitas Jenderal Soedirman
  • Ashari Hidayat Universitas Jenderal Soedirman
  • Gita Anggria Resticka Universitas Jenderal Soedirman
Keywords: analisis wacana kritis, Detik.com, marginalisasi, perempuan, wacana berita

Abstract

Penelitian ini mengangkat masalah mengenai marginalisasi perempuan berdasarkan posisi subjek, objek, dan pembaca pada wacana berita kasus video asusila nonkonsensual artis Rebecca Klopper di Detik.com yang dianalisis dengan menggunakan analisis wacana kritis model Sara Mills. Tujuan dari penelitian ini yaitu mendeskripsikan tentang marginalisasi perempuan berdasarkan posisi subjek, objek, dan pembaca pada wacana berita kasus video asusila nonkonsensual artis Rebecca Klopper di Detik.com. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan paradigma kritis. Metode pengumpulan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode observasi, simak, dan dokumentasi. Data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan metode analisis wacana kritis model Sara Mills. Hasil penelitian menemukan bahwa Detik.com dalam memberitakan informasi mengenai kasus video asusila nonkonsensual artis Rebecca Klopper masih kerap memarginalisasikan perempuan sehingga perempuan dianggap sebagai pihak yang salah dan dipojokkan. Hal tersebut juga berkaitan dengan perempuan yang cenderung diposisikan sebagai objek penceritaan sehingga tidak mendapatkan kesempatan untuk menampilkan dirinya sendiri.

References

Badara, A. (2012). Analisis Wacana: Teori, Metode, dan Penerapannya pada Wacana Media. Jakarta: Kencana.

Darma, Y. A. (2009). Analisis Wacana Kritis. Bandung: Yrama Widya.

Eriyanto. (2001). Analisis Wacana: Pengantar Analisis Teks Media. Yogyakarta: LKiS.

Gee, J. P. (2005). An Introduction to Discourse Analysis: Theory and Method. London & New York: Routledge.

Karman, K. (2012). Media dan Konstruksi Realitas. Jurnal Studi Komunikasi Dan Media, 16(1), 27-46.

Mills, S. (2004). Discourse. London: Routledge.

Novianty, F., & Burhanudin, A. M. (2020). Bias Gender Dalam Berita “Kasus Driver Taksi Online Setubuhi Mahasiswi Asal Malang Di Dalam Mobil” (Analisis Wacana Kritis Sara Mills). Orasi: Jurnal Dakwah Dan Komunikasi, 11(1), 71-86.

Sobari, T., & Faridah, L. (2016). Model sara mills dalam analisis wacana peran dan relasi gender. Semantik, 5(1), 89-99.

Widarini, D. A., & Setyowati, D. (2014). Analisa Wacana Kritis Pemberitaan Perempuan dalam Kasus Korupsi di DETIK. COM. WACANA: Jurnal Ilmiah Ilmu Komunikasi, 13(3), 288-306.

Published
2025-06-08