Aspek Religius dalam Novel Hati Suhita (2019) Karya Khilma Anis

  • Dwi Leni Nur Kavidhoh Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Sardjono Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Endang Waryanti Universitas Nusantara PGRI Kediri
Keywords: aspek religius, novel, religiusitas

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari novel Hati Suhita (2019) karya Khilma Anis yang menyelipkan pesan-pesan religius yang mengajak kita untuk bersabar dalam menghadapi setiap permasalahan dan kita lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Novel Hati Suhita (2019) karya Khilma Anis ini penting dikaji dengan menggunakan pendekatan religius. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Metode penelitian ini deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah novel Hati Suhita (2019) karya Khilma Anis. Instrumen utama adalah diri peneliti. Tiga tahapan penelitian ini adalah tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap penyelesaian. Proses pengumpulan data penelitian ini menggunakan Tabulasi Data. Teknik keabsahan temuan pada penelitian ini adalah teknik triangulasi data dengan teori. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah aspek struktural dalam novel Hati Suhita (2019) karya Khilma Anis (1) Tema (2) Penokohan dan Perwatakan (3) Konflik. Sedangkan, aspek religius dalam novel Hati Suhita (2019) karya Khilma Anis (1) Hubungan Manusia dengan Tuhan yang meliputi (a) Tawakal (b) Kesabaran (c) Taqwa (2) Hubungan Manusia dengan Manusia yang meliputi (1) Tolong Menolong (2) Kasih  Sayang.

References

Aminuddin. 2011. Pengantar Apresiasi Karya Sastra. Bandung: Sinar Baru Algensindo.
Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian-suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Atmosuwito, Subijantoro. 2010. Perihal Sastra dan Religius dalam Sastra. Bandung: Sinar Baru.
Fanani, Zainuddin. 2002. Telaah Sastra. Surakarta: Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Heru Santoso, Wijaya dan Wahyuningtyas, Sri. 2010. Pengantar Apresiasi Prosa. Surakarta: Yuma Pustaka.
Nurgiyantoro, Burhan. 2012. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Ratna, I Nyoman Kutha. 2010. Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra Dari Strukturalisme
Hingga Postrukturalisme Perspektif Wacana Naratif. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Semi, Attar. 2000. Metodologi Penelitian Sastra. Bandung: Angkasa.
Siswanto, Wahyudi. 2008. Pengantar Teori Sastra. Jakarta: Grasindo.
Tarigan, H. G. 2011. Prinsip Prinsip Dasar Sastra. Bandung: Angkasa.
Wijaya, Y. B Mangun. 2004. Sastra dan Religiusitas. Yogyakarta: Kanisius.
Published
2022-12-14